JAKARTA. Kepala Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) Elly Adriani Sinaga memaparkan pihaknya mengusulkan untuk tambah armada feeder Bus TransJakarta ke Terminal Terpadu Pulogebang, Jakarta Timur, menyusul resmi dioperasikannya terminal ini sejak beberapa waktu lalu. "Feeder Transjakarta akan disiapkan dalam dua hari ini, dan lusa (1/2) sudah ada feeder yang melayani dari terminal-terminal yang ada di Jakarta menuju Terminal Pulogebang,” kata Elly, Senin (30/1/2017). Sebanyak 26 bus feeder akan disiapkan untuk memudahkan masyarakat mengakses Pulogebang, yaitu dari Terminal Tanjung Priok sebanyak 10 bus feeder, Terminal Lebak Bulus 6 feeder, Terminal Pasar Minggu 5 feeder dan Terminal Pinang Ranti 5 bus feeder.
Feeder Transjakarta ke Pulogebang ditambah
JAKARTA. Kepala Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) Elly Adriani Sinaga memaparkan pihaknya mengusulkan untuk tambah armada feeder Bus TransJakarta ke Terminal Terpadu Pulogebang, Jakarta Timur, menyusul resmi dioperasikannya terminal ini sejak beberapa waktu lalu. "Feeder Transjakarta akan disiapkan dalam dua hari ini, dan lusa (1/2) sudah ada feeder yang melayani dari terminal-terminal yang ada di Jakarta menuju Terminal Pulogebang,” kata Elly, Senin (30/1/2017). Sebanyak 26 bus feeder akan disiapkan untuk memudahkan masyarakat mengakses Pulogebang, yaitu dari Terminal Tanjung Priok sebanyak 10 bus feeder, Terminal Lebak Bulus 6 feeder, Terminal Pasar Minggu 5 feeder dan Terminal Pinang Ranti 5 bus feeder.