KONTAN.CO.ID - Generasi muda di Magelang ditekankan untuk bijak dan bertanggung jawab di internet dengan menerapkan empat pilar literasi digital. Kemudahan akses internet wajib diimbangi dengan pemahaman mengenai dunia digital itu sendiri, salah satunya dengan etika digital. “Salah satu empat pilar literasi digital adalah Digital Ethics, yaitu etika saat di ruang digital yang tidak berbeda dengan etika di dunia nyata, hanya karena tidak bertatap muka secara langsung kalian harus tetap sopan santun dengan orang lain dan tidak sembarangan dalam meng-update status,” ujar Bambang Tri Santoso selaku Ketua Tim Literasi Digital Sektor Pendidikan pada Festival Literasi Digital bertajuk “Etika Pelajar di Dunia Digital” di GOR Samapta, Magelang, Jawa Tengah, Kamis (05/09/2024). Bambang menyampaikan, di samping pilar etika digital, tiga pilar literasi digital lainnya juga wajib diketahui agar senantiasa aman di ruang digital.
Festival Literasi Digital: Generasi Muda di Magelang Bijak&Tanggung Jawab di Internet
KONTAN.CO.ID - Generasi muda di Magelang ditekankan untuk bijak dan bertanggung jawab di internet dengan menerapkan empat pilar literasi digital. Kemudahan akses internet wajib diimbangi dengan pemahaman mengenai dunia digital itu sendiri, salah satunya dengan etika digital. “Salah satu empat pilar literasi digital adalah Digital Ethics, yaitu etika saat di ruang digital yang tidak berbeda dengan etika di dunia nyata, hanya karena tidak bertatap muka secara langsung kalian harus tetap sopan santun dengan orang lain dan tidak sembarangan dalam meng-update status,” ujar Bambang Tri Santoso selaku Ketua Tim Literasi Digital Sektor Pendidikan pada Festival Literasi Digital bertajuk “Etika Pelajar di Dunia Digital” di GOR Samapta, Magelang, Jawa Tengah, Kamis (05/09/2024). Bambang menyampaikan, di samping pilar etika digital, tiga pilar literasi digital lainnya juga wajib diketahui agar senantiasa aman di ruang digital.
TAG: