KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Anak perusahaan PT Astra International Tbk, PT Federal International Finance (FIF), menyampaikan ada tantangan dan peluang yang muncul dalam pembiayaan kendaraan listrik. Chief Marketing Officer FIF Group Daniel Hartono mengatakan pembiayaan sepeda motor listrik merupakan topik yang sangat menarik dan relevan dalam konteks perkembangan transportasi berkelanjutan. Dia menyadari bahwa tantangan dan peluang dapat muncul seiring dengan pengembangan teknologi tersebut. "Di satu sisi, peluang terbuka lebar untuk meningkatkan mobilitas warga secara berkelanjutan. Namun, kami juga perlu mengatasi beberapa tantangan yang mungkin muncul, seperti infrastruktur pengisian daya dan perluasan jaringan distribusi," ungkapnya kepada Kontan, Selasa (16/1).
FIF: Ada Tantangan dan Peluang Dalam Pembiayaan Kendaraan Listrik
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Anak perusahaan PT Astra International Tbk, PT Federal International Finance (FIF), menyampaikan ada tantangan dan peluang yang muncul dalam pembiayaan kendaraan listrik. Chief Marketing Officer FIF Group Daniel Hartono mengatakan pembiayaan sepeda motor listrik merupakan topik yang sangat menarik dan relevan dalam konteks perkembangan transportasi berkelanjutan. Dia menyadari bahwa tantangan dan peluang dapat muncul seiring dengan pengembangan teknologi tersebut. "Di satu sisi, peluang terbuka lebar untuk meningkatkan mobilitas warga secara berkelanjutan. Namun, kami juga perlu mengatasi beberapa tantangan yang mungkin muncul, seperti infrastruktur pengisian daya dan perluasan jaringan distribusi," ungkapnya kepada Kontan, Selasa (16/1).