JAKARTA. PT Federal International Finance (FIFGROUP) tancap gas mengejar pertumbuhan di segala bidang. Tahun ini, FIFGROUP menganggarkan belanja modal untuk pengembangan teknologi informasi (IT). Hendry Christian Wong, Direktur Keuangan PT FIFGROUP mengaku belanja modal atau capital expenditure (capex) yang dianggarkan perusahaan pada tahun ini tidak lebih dari Rp 100 miliar. Di tahun Ayam Api ini, FIFGROUP mengalokasikan anggaran Rp 170 miliar untuk penambahan jaringan, termasuk pengembangan IT. Meski angkanya cukup besar namun FIFGROUP menilai angka tersebut tidak signifikan. "Melalui pengembangan sistem IT, nantinya kami akan memberikan pelayanan lebih baik lagi kepada nasabah. Arahnya nanti, dalam hitungan jam, nasabah sudah dapat mengetahui apakah kreditnya di approve atau tidak," timpal Presiden & CEO FIFGROUP Suhartono, Jumat (27/1).
FIFGROUP investasi IT sebesar Rp 100 miliar
JAKARTA. PT Federal International Finance (FIFGROUP) tancap gas mengejar pertumbuhan di segala bidang. Tahun ini, FIFGROUP menganggarkan belanja modal untuk pengembangan teknologi informasi (IT). Hendry Christian Wong, Direktur Keuangan PT FIFGROUP mengaku belanja modal atau capital expenditure (capex) yang dianggarkan perusahaan pada tahun ini tidak lebih dari Rp 100 miliar. Di tahun Ayam Api ini, FIFGROUP mengalokasikan anggaran Rp 170 miliar untuk penambahan jaringan, termasuk pengembangan IT. Meski angkanya cukup besar namun FIFGROUP menilai angka tersebut tidak signifikan. "Melalui pengembangan sistem IT, nantinya kami akan memberikan pelayanan lebih baik lagi kepada nasabah. Arahnya nanti, dalam hitungan jam, nasabah sudah dapat mengetahui apakah kreditnya di approve atau tidak," timpal Presiden & CEO FIFGROUP Suhartono, Jumat (27/1).