KONTAN.CO.ID - Marvel Studios menyiapkan banyak film
superhero baru. Salah satunya adalah
Black Panther: Wakanda Forever yang kini menggandeng aktris Michaela Coel.
Black Panther: Wakanda Forever merupakan sekuel dari film
Black Panther yang dirilis tahun 2018 lalu. Film
Black Panther 2 ini disutradarai oleh Ryan Coogler.
Para pemeran dari film pertamanya siap kembali menampilkan akting mereka di film
Black Panther 2. Tidak hanya itu, wajah baru juga akan muncul di film
Black Panther 2.
Baca Juga: Film Black Widow tayang, ini adegan-adegan favorit pilihan bos Marvel Studios Michaela Coel di Black Panther 2
Variety melaporkan, aktris Michaela Coel telah bergabung dengan film
Black Panther: Wakanda Forever. Menurut
Variety, Marvel Studios menolak mengomentari kabar ini

Marvel Studios seperti biasa masih merahasiakan peran baru. Michaela Coel sendiri adalah aktris yang populer dengan perannya di serial TV
I May Destroy You.
Ada banyak karakter yang berpotensi muncul di film
Black Panther 2. Apalagi, kini Marvel Cinematic Universe
phase 4 semakin berani membuka cerita tentang
multiverse.
Baca Juga: Tanpa Chadwick Boseman, Winston Duke bahas produksi Black Panther 2 Nantikan cerita mereka di film
Black Panther 2 yang tayang 8 Juli 2022. Proses produksi film
Black Panther: Wakanda Forever kabarnya sudah dimulai sejak bulan Juni lalu.
Film
Black Panther 2 memulai produksi tanpa kehadiran Chadwick Boseman. Kepergian aktor pemeran
superhero Black Panther ini masih menyisakan duka mendalam bagi semua orang.
Marvel Studios mengungkapkan, mereka tidak akan mencari pengganti Chadwick Boseman untuk peran T'Challa. Marvel akan membuat Chadwick Boseman bangga dengan film
Black Panther 2.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News