KONTAN.CO.ID - Elizabeth Olsen bergabung dalam film
Doctor Strange 2. Ternyata, proses syuting film
Doctor Strange 2 di London sedang berhenti untuk sementara.
Elizabeth Olsen adalah pemeran Wanda Maximoff di Marvel Cinematic Universe (MCU). Elizabeth Olsen muncul di beberapa film superhero MCU, termasuk
Avengers: Infinity War dan
Avengers: Endgame.
Kini, Elizabeth Olsen akan bertemu Benedict Cumberbatch di film
Doctor Strange 2. Sebuah sekuel film yang berjudul
Doctor Strange in the Multiverse of Madness.
Baca Juga: Siap tayang 2021, Fast and Furious 9 rilis foto terbaru Vin Diesel dan John Cena Sayangnya, proses syuting film
Doctor Strange 2 di London harus dihentikan untuk sementara. Ini diungkapkan Elizabeth Olsen saat promosi serial WandaVision dalam video terbaru
Jimmy Kimmel Live.
Syuting Doctor Strange 2 berhenti sementara
Elizabeth Olsen awalnya membahas tentang serial WandaVision yang akan tayang perdana 15 Januari di Disney+. Elizabeth Olsen kemudian mengonfirmasi syuting
Doctor Strange 2 berhenti sementara karena
lockdown.
"Karena rumah sakit di sini penuh, kami tidak bisa kembali bekerja hingga ini membaik," kata Elizabeth Olsen di
Jimmy Kimmel Live. Namun, Elizabeth Olsen tetap senang bisa bekerja selama pandemi.
"Saya hanya berkumpul dengan aman di sini. Saya senang bisa bekerja," ujarnya. "Disney membuat saya tetap sibuk selama masa karantina," kata aktris tersebut.
Elizabeth Olsen sendiri tidak bisa mengatakan banyak hal tentang seberapa besar perannya di film
Doctor Strange 2. Nantikan film
Doctor Strange in the Multiverse of Madness yang tayang tahun 2022.
Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News