KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Film Hidayah tayang di bioskop mulai hari ini. Ini sinopsis film Hidayah, Sudah lama ditunggu-tunggu akhirnya film Hidayah tayang di bioskop seluruh Indonesia mulai hari ini, Kamis (12/01).
Baca Juga: 3 Film Bioskop Baru yang Bakal Tayang Sepanjang Pekan Ini Asal tahu saja, film Hidayah diadaptasi dari sinetron dengan judul yang sama. Mengutip dari Kompas.com, sinetron Hidayah tayang pada tahun 2005 sampai 2007. Sinetron Hidayah bergenre religi yang tayang disalah satu stasiun televisi swasta di tanah air. Film Hidayah garapan Monty Tiwa mengisahkan tentang seorang ustadz bernama Bahri yang sedang berusaha mengubur masa lalunya dengan bekerja di kota. Suatu hari, teman Bahri datang untuk minta tolong membantu mengatasi masalah gaib yang mengusik kampung halamannya. Ratna, teman lama Bahri di kampung tengah sakit keras. Dia selalu berteriak kesakitan setiap malam sampai menganggu warga kampung. Anehnya, teriakan Ratna selalu disertai dengan kemunculan sosok gaib yang menganggu warga. Bahri memutuskan kembali ke desa dan mendapati bahaya yang lebih besar sedang mengancam. Gangguan gaib tak kunjung hilang meskipun Ratna telah meninggal dunia. Bahri dituding harus bertanggung jawab atas semua yang telah terjadi dan masa lalunya terbongkar. Demi menyelamatkan diri dan kampungnya, Bahri harus kembali meraih hidayah dan memperteguh imannya. Film horor ini dibintangi oleh Ajil Ditto, Givina, dan Alif Joerg.
Tiket pre sale
Anda tertarik untuk nonton film Hidayah di bioskop bersama teman-teman akhir pekan nanti?
Mengutip dari TIX ID, pre sale tiket film Hidayah telah tersedia. Fasilitas ini bisa memudahkan Anda untuk membeli tiket pada akhir pekan nanti. Anda bisa membeli tiket pre sale film Hidayah melalui aplikasi penjualan tiket film bioskop online seperti TIX ID dan CGV App.
Baca Juga: Trailer Ant-Man and The Wasp: Quantumania, Jadwal Tayang Film Pertama Marvel Phase 5 Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Tri Sulistiowati