KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri menyatakan, KPK akan turut mengawasi rencana pemerintah memindahkan ibu kota dari Jakarta ke Kalimantan. Firli mengatakan, KPK akan melakukan upaya-upaya pencegahan supaya tidak ada praktik korupsi dalam proyek pembangunan ibu kota baru. "Kami juga ingin sampaikan pada kesempatan ini, KPK pun menyongsong program pemerintah terkait rencana pembangunan ibu kota negara," kata Firli dalam rapat dengan Komisi III DPR, Rabu (26/1/2022).
Firli Sebut KPK Bakal Mengawasi Pembangunan Ibu Kota Baru di Kalimantan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Firli Bahuri menyatakan, KPK akan turut mengawasi rencana pemerintah memindahkan ibu kota dari Jakarta ke Kalimantan. Firli mengatakan, KPK akan melakukan upaya-upaya pencegahan supaya tidak ada praktik korupsi dalam proyek pembangunan ibu kota baru. "Kami juga ingin sampaikan pada kesempatan ini, KPK pun menyongsong program pemerintah terkait rencana pembangunan ibu kota negara," kata Firli dalam rapat dengan Komisi III DPR, Rabu (26/1/2022).