JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diperkirakan akan bergerak bervariasi, namun berpeluang menguat terbatas karena dibayangi aksi ambil untung. David Nathanael, analis First Asia Capital mengatakan, pergerakan positif harga komoditas tambang akhir pekan lalu masih berpeluang mengangkat saham sektoral berbasiskan komoditas. "Sementara dari domestik, sentimen positif ditopang penguatan rupiah atas dollar AS," kata David dalam riset yang diterima KONTAN, Senin (7/3).
First Asia prediksi IHSG akan menguat terbatas
JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diperkirakan akan bergerak bervariasi, namun berpeluang menguat terbatas karena dibayangi aksi ambil untung. David Nathanael, analis First Asia Capital mengatakan, pergerakan positif harga komoditas tambang akhir pekan lalu masih berpeluang mengangkat saham sektoral berbasiskan komoditas. "Sementara dari domestik, sentimen positif ditopang penguatan rupiah atas dollar AS," kata David dalam riset yang diterima KONTAN, Senin (7/3).