KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Lembaga pemeringkat kredit Fitch Ratings Indonesia menetapkan peringkat Nasional Insurer Financial Strength (IFS) PT Asuransi Adira Dinamika pada prospek pengawasan positif (rating watch positif/RWP). Prospek tersebut sejalan dengan penjualan 70% kepemilikan saham PT Bank Danamon Indonesia di Asuransi Adira ke Zurich Insurance Group, induk perusahaan dari Zurich Insurance Company. Sebagai informasi, PT Bank Danamon yang merupakan induk perusahaan Asuransi Adira berada pada peringkat IDR Jangka Panjang ‘BBB’/Stabil, sementara Zurich Insurance Company memiliki rating IFS ‘AA-‘/Stabil. Peringkat Nasional IFS ‘AA’ menunjukkan kapasitas yang sangat kuat untuk memenuhi kewajiban kepada pemegang polis.
Fitch tetapkan rating watch positif untuk Asuransi Adira
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Lembaga pemeringkat kredit Fitch Ratings Indonesia menetapkan peringkat Nasional Insurer Financial Strength (IFS) PT Asuransi Adira Dinamika pada prospek pengawasan positif (rating watch positif/RWP). Prospek tersebut sejalan dengan penjualan 70% kepemilikan saham PT Bank Danamon Indonesia di Asuransi Adira ke Zurich Insurance Group, induk perusahaan dari Zurich Insurance Company. Sebagai informasi, PT Bank Danamon yang merupakan induk perusahaan Asuransi Adira berada pada peringkat IDR Jangka Panjang ‘BBB’/Stabil, sementara Zurich Insurance Company memiliki rating IFS ‘AA-‘/Stabil. Peringkat Nasional IFS ‘AA’ menunjukkan kapasitas yang sangat kuat untuk memenuhi kewajiban kepada pemegang polis.