NEW DELHI. Ford Motor Corporation telah mempersiapkan delapan mobil baru untuk pasar dunia termasuk Indonesia. Salah satu dari delapan varian baru dari Ford ini berada pada segmen mobil kompak yang diposisikan ada di bawah Figo yang sudah dipasarkan di India. Informasi ini disampaikan oleh Joe Hinrichs, President for Asia Pacific and Africa region FMC seperti dilansir media lokal India, Selasa (1/5). Produk ini akan bahu-membahu dengan Figo untuk mendongkrak penjualan di pasar domestik India dan negara berkembang lain seperti China, Brasil, Rusia dan Indonesia. "Kami mampu dan bisa menciptakan serta menjual mobil kompak dengan harga lebih murah dari Figo. Figo bukan menjadi bagian dari portofolio untuk India dan negara berkembang lain. Namun, kesuksesan Figo membuat kami lebih percaya diri dan saya makin tahu apa yang konsumen India inginkan," beber Joe.
Ford akan merilis mobil kompak bermesin 1.000 cc
NEW DELHI. Ford Motor Corporation telah mempersiapkan delapan mobil baru untuk pasar dunia termasuk Indonesia. Salah satu dari delapan varian baru dari Ford ini berada pada segmen mobil kompak yang diposisikan ada di bawah Figo yang sudah dipasarkan di India. Informasi ini disampaikan oleh Joe Hinrichs, President for Asia Pacific and Africa region FMC seperti dilansir media lokal India, Selasa (1/5). Produk ini akan bahu-membahu dengan Figo untuk mendongkrak penjualan di pasar domestik India dan negara berkembang lain seperti China, Brasil, Rusia dan Indonesia. "Kami mampu dan bisa menciptakan serta menjual mobil kompak dengan harga lebih murah dari Figo. Figo bukan menjadi bagian dari portofolio untuk India dan negara berkembang lain. Namun, kesuksesan Figo membuat kami lebih percaya diri dan saya makin tahu apa yang konsumen India inginkan," beber Joe.