JAKARTA. Rencana investasi Foxconn di Indonesia diharapkan bisa menarik industri di dalam negeri untuk berkembang. Pasalnya investasi tersebut berpotensi mengajak pelaku industri di dalam negeri untuk bekerja sama. Menteri Perindustrian MS Hidayat mengatakan, selain mencari lahan untuk lokasi pabrik, Foxconn juga sedang mencari mitra dari dalam negeri. Mitra lokal tersebut nantinya akan diajak kerja sama untuk memproduksi komponen elektronik. Dia bilang, potensi kerja sama tersebut akan menguntungkan Foxconn maupun perusahaan dari dalam negeri. Mitra dari dalam negeri, katanya, akan terbantu untuk menggenjot produksinya baik secara volume maupun teknologi baru yang dibawa ke Indonesia. Di sini, Foxconn akan membantu sistem produksi dan aplikasi teknologi dalam industri elektronik lokal.
Foxconn cari mitra dalam negeri
JAKARTA. Rencana investasi Foxconn di Indonesia diharapkan bisa menarik industri di dalam negeri untuk berkembang. Pasalnya investasi tersebut berpotensi mengajak pelaku industri di dalam negeri untuk bekerja sama. Menteri Perindustrian MS Hidayat mengatakan, selain mencari lahan untuk lokasi pabrik, Foxconn juga sedang mencari mitra dari dalam negeri. Mitra lokal tersebut nantinya akan diajak kerja sama untuk memproduksi komponen elektronik. Dia bilang, potensi kerja sama tersebut akan menguntungkan Foxconn maupun perusahaan dari dalam negeri. Mitra dari dalam negeri, katanya, akan terbantu untuk menggenjot produksinya baik secara volume maupun teknologi baru yang dibawa ke Indonesia. Di sini, Foxconn akan membantu sistem produksi dan aplikasi teknologi dalam industri elektronik lokal.