Foxconn dan Hawlett-Packard Bangun Pabrik Laptop US$ 1 M



TAIPEI. Foxconn Group dan Hawlett-Packard Co. akan berkolaborasi membangun pabrik di China untuk memproduksi laptop dan perkakasan yang berkaitan dengannya. Hal ini dikabarkan oleh Commercial Times, Rabu (5/8). Untuk membangun pabrik ini, keduanya membenamkan investasi sebesar US$ 1 miliar. Jika tak meleset, pabrik ini akan beroperasi di tahun 2012 dan memproduksi sedikitnya 20 juta laptop per tahun. Total nilai produksi ini bakal sekitar 200 miliar yuan. Hari Selasa kemarin, HP dan Foxonn meneken kesepakatan dengan pemerintah Chongqing.


Editor: