KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah masih dalam proses pembentukan perusahaan induk atau holding sektor tambang yang ditargetkan bisa menyerap divestasi saham 51% milik PT Freeport Indonesia (PTFI). Deputi Bidang Restrukturisasi dan Pengembangan Usaha, Kementerian BUMN, Aloysius Kiik Ro mengatakan, adanya holding tambang tidak semata-mata terkait dengan divestasi saham Freeport sehingga pembentukannya bukan semata-mata hanya untuk menyerap saham tersebut. “Holding tambang adalah holding tambang. Kalau jadi (divestasi) ya masuk. Tapi tidak dibalik begitu,” katanya saat ditemui di Rakornas Kadin, di Hotel Ritz Carlton, Jakarta, Selasa (3/10).
Freeport alot, holding tambang jalan terus
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemerintah masih dalam proses pembentukan perusahaan induk atau holding sektor tambang yang ditargetkan bisa menyerap divestasi saham 51% milik PT Freeport Indonesia (PTFI). Deputi Bidang Restrukturisasi dan Pengembangan Usaha, Kementerian BUMN, Aloysius Kiik Ro mengatakan, adanya holding tambang tidak semata-mata terkait dengan divestasi saham Freeport sehingga pembentukannya bukan semata-mata hanya untuk menyerap saham tersebut. “Holding tambang adalah holding tambang. Kalau jadi (divestasi) ya masuk. Tapi tidak dibalik begitu,” katanya saat ditemui di Rakornas Kadin, di Hotel Ritz Carlton, Jakarta, Selasa (3/10).