KONTAN.CO.ID - JAKARTA. FWD Group Holdings Limited mengumumkan perjanjian lima tahun untuk layanan teknologi dengan Amazon Web Services (AWS) sebagai bagian dari strategi cloud-first FWD. Sebagai penyedia cloud strategis FWD Group, AWS akan terus membantu FWD dalam menjalankan aplikasi bisnis inti, mulai dari keuangan hingga antarmuka pelanggan dan agen asuransi. Kolaborasi yang diperpanjang dengan AWS ini juga akan memberikan FWD kelincahan, skalabilitas, dan ketahanan yang lebih besar saat FWD secara progresif beralih dari mengoperasikan pusat data miliknya. “Di FWD, cloud computing adalah strategi bisnis holistik, tidak hanya memprioritaskan untuk fungsi teknologi saja. Mindset digital-first ini telah menghadirkan infrastruktur operasional dan kapabilitas yang tidak hanya aman dan berbasis cloud, namun juga sepenuhnya terintegrasi di seluruh fungsi bisnis dan dengan mitra seperti AWS," kata Sandeep Pandey, Group Chief Technology & Operations Officer FWD Group dalam keterangan tertulisnya, Minggu (23/6).
FWD Group Gandeng AWS Perpanjang Kolaborasi Teknologi Cloud
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. FWD Group Holdings Limited mengumumkan perjanjian lima tahun untuk layanan teknologi dengan Amazon Web Services (AWS) sebagai bagian dari strategi cloud-first FWD. Sebagai penyedia cloud strategis FWD Group, AWS akan terus membantu FWD dalam menjalankan aplikasi bisnis inti, mulai dari keuangan hingga antarmuka pelanggan dan agen asuransi. Kolaborasi yang diperpanjang dengan AWS ini juga akan memberikan FWD kelincahan, skalabilitas, dan ketahanan yang lebih besar saat FWD secara progresif beralih dari mengoperasikan pusat data miliknya. “Di FWD, cloud computing adalah strategi bisnis holistik, tidak hanya memprioritaskan untuk fungsi teknologi saja. Mindset digital-first ini telah menghadirkan infrastruktur operasional dan kapabilitas yang tidak hanya aman dan berbasis cloud, namun juga sepenuhnya terintegrasi di seluruh fungsi bisnis dan dengan mitra seperti AWS," kata Sandeep Pandey, Group Chief Technology & Operations Officer FWD Group dalam keterangan tertulisnya, Minggu (23/6).
TAG: