KONTAN.CO.ID - CARBIS BAY. Negara-negara kaya yang bergabung dalam G7 sepakat untuk berusaha melawan pengaruh China yang semakin besar. Salah satu caranya yaitu menawarkan kepada negara-negara berkembang sebuah rencana infrastruktur yang dapat menyaingi inisiatif Belt and Road Initiative (BRI) dari Presiden China Xi Jinping. Mengutip Reuters, Presiden AS Joe Biden dan para pemimpin G7 lainnya berharap rencana mereka, yang dikenal sebagai inisiatif Build Back Better World (B3W), akan memberikan kemitraan infrastruktur yang transparan untuk membantu mempersempit kebutuhan dana negara-negara berkembang yang nilainya mencapai US$ 40 triliun pada tahun 2035. "Ini bukan hanya tentang menghadapi China. Tapi sampai sekarang kami belum menawarkan alternatif positif yang mencerminkan nilai-nilai kami, standar kami dan cara kami melakukan bisnis," kata seorang pejabat senior dalam pemerintahan Biden.
G7 saingi China dengan rencana besar terkait infrastruktur
KONTAN.CO.ID - CARBIS BAY. Negara-negara kaya yang bergabung dalam G7 sepakat untuk berusaha melawan pengaruh China yang semakin besar. Salah satu caranya yaitu menawarkan kepada negara-negara berkembang sebuah rencana infrastruktur yang dapat menyaingi inisiatif Belt and Road Initiative (BRI) dari Presiden China Xi Jinping. Mengutip Reuters, Presiden AS Joe Biden dan para pemimpin G7 lainnya berharap rencana mereka, yang dikenal sebagai inisiatif Build Back Better World (B3W), akan memberikan kemitraan infrastruktur yang transparan untuk membantu mempersempit kebutuhan dana negara-negara berkembang yang nilainya mencapai US$ 40 triliun pada tahun 2035. "Ini bukan hanya tentang menghadapi China. Tapi sampai sekarang kami belum menawarkan alternatif positif yang mencerminkan nilai-nilai kami, standar kami dan cara kami melakukan bisnis," kata seorang pejabat senior dalam pemerintahan Biden.