KONTAN.CO.ID - CALIFORNIA. Sebuah kelompok pecinta lingkungan memberikan tantangan kepada Paus Fransiskus untuk mempraktekan gaya hidup veganisme selama masa Prapaskah. Tak tanggung-tanggung, imbalannya adalah sumbangan sebesar US$ 1 juta. Dilaporkan CNN, Genesis Butler seorang gadis asal Amerika Serikat berusia 12 tahun yang merupakan seorang aktivis hak-hak hewan dan juru kampanye Million Dollar Vegan menulis surat terbuka kepada Paus Fransiskus, yang telah menjadikan perubahan iklim sebagai perhatian utama kepemimpinan spiritualnya atas 1,2 miliar umat Katolik di dunia. "Saya menulis dengan rasa hormat dan penghargaan tertinggi untuk Anda yang telah berbicara tentang perubahan iklim, kehilangan habitat, dan polusi, dan untuk mengingatkan dunia bahwa Bumi adalah rumah yang kita semua bagikan," tulis Butler dalam surat yang dimuat surat kabar nasional di sejumlah negara.
Gadis AS beri tantangan pada Paus Fransiskus untuk jadi vegan demi amal US$ 1 juta
KONTAN.CO.ID - CALIFORNIA. Sebuah kelompok pecinta lingkungan memberikan tantangan kepada Paus Fransiskus untuk mempraktekan gaya hidup veganisme selama masa Prapaskah. Tak tanggung-tanggung, imbalannya adalah sumbangan sebesar US$ 1 juta. Dilaporkan CNN, Genesis Butler seorang gadis asal Amerika Serikat berusia 12 tahun yang merupakan seorang aktivis hak-hak hewan dan juru kampanye Million Dollar Vegan menulis surat terbuka kepada Paus Fransiskus, yang telah menjadikan perubahan iklim sebagai perhatian utama kepemimpinan spiritualnya atas 1,2 miliar umat Katolik di dunia. "Saya menulis dengan rasa hormat dan penghargaan tertinggi untuk Anda yang telah berbicara tentang perubahan iklim, kehilangan habitat, dan polusi, dan untuk mengingatkan dunia bahwa Bumi adalah rumah yang kita semua bagikan," tulis Butler dalam surat yang dimuat surat kabar nasional di sejumlah negara.