KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Frisian Flag Indonesia (FFI) berkolaborasi dengan Foodbank of Indonesia (FOI) fasilitasi akses produk bergizi bagi 50.000. Giat tersebut hadir dalam program Aksi 1000 Bunda untuk Indonesia yang mengajak para Ibu (Kader, PAUD, TBM) bergerak bersama memerangi kelaparan pada balita di 15 Kabupaten/Kota Indonesia. Aksi tersebut berdasar pada situasi yang diakibatkan pandemi telah memperburuk status kelaparan pada balita di Indonesia. Kondisi kemiskinan dan daya beli pangan yang menurun mengakibatkan keterbatasan akses, ketersediaan, dan keterjangkauan bahan pangan sehat serta sumber gizi keluarga. Dukungan FFI pada kegiatan Aksi 1000 Bunda untuk Indonesia berbentuk program donasi produk pangan dan keterlibatan dalam proses pendistribusian donasi. Ke lima belas wilayah yang akan jadi target aksi yakni, distribusi pangan ke Bandung, Bekasi, Bogor, Depok, Jakarta, Yogyakarta, Lampung, Lombok, Malang, Palembang, Pandeglang,Semarang, Solo, Surabaya, dan Tangerang.
Gaet Foodbank of Indonesia, Frisian Flag beri akses produk bergizi ke 50.000 balita
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Frisian Flag Indonesia (FFI) berkolaborasi dengan Foodbank of Indonesia (FOI) fasilitasi akses produk bergizi bagi 50.000. Giat tersebut hadir dalam program Aksi 1000 Bunda untuk Indonesia yang mengajak para Ibu (Kader, PAUD, TBM) bergerak bersama memerangi kelaparan pada balita di 15 Kabupaten/Kota Indonesia. Aksi tersebut berdasar pada situasi yang diakibatkan pandemi telah memperburuk status kelaparan pada balita di Indonesia. Kondisi kemiskinan dan daya beli pangan yang menurun mengakibatkan keterbatasan akses, ketersediaan, dan keterjangkauan bahan pangan sehat serta sumber gizi keluarga. Dukungan FFI pada kegiatan Aksi 1000 Bunda untuk Indonesia berbentuk program donasi produk pangan dan keterlibatan dalam proses pendistribusian donasi. Ke lima belas wilayah yang akan jadi target aksi yakni, distribusi pangan ke Bandung, Bekasi, Bogor, Depok, Jakarta, Yogyakarta, Lampung, Lombok, Malang, Palembang, Pandeglang,Semarang, Solo, Surabaya, dan Tangerang.