KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Sharp Electronics Indonesia mengadakan program promosi akhir tahun bertajuk ‘Arigato Indonesia’ yang telah berjalan sejak 1 November hingga 31 Desember 2018 mendatang. Program promosi ini juga disiapkan untuk menjangkau seluruh konsumen tanah air dengan cara melibatkan lebih dari 2.000 toko di Indonesia. Tadashi Ohyama, Chief Executive Officer PT SHARP Electronics Indonesia menjelaskan selama setahun terakhir, Sharp melihat konsistensi yang cukup membanggakan dari penjualan Sharp Indonesia. Kampanye penjualan ini pun merupakan apresiasi yang diberikan kepada konsumen di tanah air karena pada beberapa bulan lalu, SHARP berhasil mencatatkan dalam sejarah keberhasilannya dalam memproduksi empat juta LED TV di Indonesia. “Maka, sesuai dengan namanya, Arigato Indonesia Sharp mempersembahkan rasa terima kasihnya kepada konsumen Indonesia yang terus menjadikan SHARP sebagai produk pilihannya. Semoga program promosi ini dapat dinikmati dan dimanfaatkan dengan baik oleh konsumen,” ujar Tadashi Ohyama dalam keterangan pers, Kamis (22/11).
Gaet pelanggan, Sharp tebar promosi pemnbelian hingga akhir tahun
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Sharp Electronics Indonesia mengadakan program promosi akhir tahun bertajuk ‘Arigato Indonesia’ yang telah berjalan sejak 1 November hingga 31 Desember 2018 mendatang. Program promosi ini juga disiapkan untuk menjangkau seluruh konsumen tanah air dengan cara melibatkan lebih dari 2.000 toko di Indonesia. Tadashi Ohyama, Chief Executive Officer PT SHARP Electronics Indonesia menjelaskan selama setahun terakhir, Sharp melihat konsistensi yang cukup membanggakan dari penjualan Sharp Indonesia. Kampanye penjualan ini pun merupakan apresiasi yang diberikan kepada konsumen di tanah air karena pada beberapa bulan lalu, SHARP berhasil mencatatkan dalam sejarah keberhasilannya dalam memproduksi empat juta LED TV di Indonesia. “Maka, sesuai dengan namanya, Arigato Indonesia Sharp mempersembahkan rasa terima kasihnya kepada konsumen Indonesia yang terus menjadikan SHARP sebagai produk pilihannya. Semoga program promosi ini dapat dinikmati dan dimanfaatkan dengan baik oleh konsumen,” ujar Tadashi Ohyama dalam keterangan pers, Kamis (22/11).