JAKARTA. Kementerian Keuangan (Kemkeu) masih menyiapkan anggaran pencairan gaji ke-13 dan Tunjangan Hari Raya (THR) untuk pegawai negeri sipil (PNS), TNI, Polisi, dan pejabat negara. Direktur Jenderal (Dirjen) Anggaran Kemkeu Askolani mengatakan, kemungkinan besar gaji ke-13 dan THR dicairkan dalam bulan yang bersamaan, yaitu pada Juni 2017. Sebab, Idul Fitri Jatuh pada akhir Juni dan tahun ajaran baru jatuh pada Juli. "Insya Allah (dicairkan) sama-sama Juni. Juli kan (tahun ajaran baru) anak sekolah kan? Jadi bulannya bisa sama, cuma mungkin waktunya beda," kata Askolani di Kantor Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Senin (22/5).
Gaji ke-13 & THR mungkin cair bersamaan pada Juni
JAKARTA. Kementerian Keuangan (Kemkeu) masih menyiapkan anggaran pencairan gaji ke-13 dan Tunjangan Hari Raya (THR) untuk pegawai negeri sipil (PNS), TNI, Polisi, dan pejabat negara. Direktur Jenderal (Dirjen) Anggaran Kemkeu Askolani mengatakan, kemungkinan besar gaji ke-13 dan THR dicairkan dalam bulan yang bersamaan, yaitu pada Juni 2017. Sebab, Idul Fitri Jatuh pada akhir Juni dan tahun ajaran baru jatuh pada Juli. "Insya Allah (dicairkan) sama-sama Juni. Juli kan (tahun ajaran baru) anak sekolah kan? Jadi bulannya bisa sama, cuma mungkin waktunya beda," kata Askolani di Kantor Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian, Senin (22/5).