JAKARTA. Dengan adanya remunerasi, kesejahteraan Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan pegawai BUMN menjadi meningkat. PT Jamsostek pun mengklaim gaji pegawai barunya saat ini lebih besar daripada gaji pegawai bank swasta. "Remunerasi cukup baik, gaji calon pegawai dibandingkan bank-bank yang lain kita lebih besar," ujar Direktur Keuangan PT Jamsostek Herdi Trisanto saat acara diklat pegawai baru Jamsostek di gedung YLTKI, Minggu (22/9). Herdi menegaskan hanya ada satu bank yang gaji karyawannya lebih besar dibandingkan pegawai Jamsostek yang baru, yaitu gaji pegawai Bank Indonesia. Kendati demikian, PT Jamsostek sudah memberikan kesejahteraan yang layak untuk pegawai barunya.
Gaji pegawai baru Jamsostek lebih besar dari bank
JAKARTA. Dengan adanya remunerasi, kesejahteraan Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan pegawai BUMN menjadi meningkat. PT Jamsostek pun mengklaim gaji pegawai barunya saat ini lebih besar daripada gaji pegawai bank swasta. "Remunerasi cukup baik, gaji calon pegawai dibandingkan bank-bank yang lain kita lebih besar," ujar Direktur Keuangan PT Jamsostek Herdi Trisanto saat acara diklat pegawai baru Jamsostek di gedung YLTKI, Minggu (22/9). Herdi menegaskan hanya ada satu bank yang gaji karyawannya lebih besar dibandingkan pegawai Jamsostek yang baru, yaitu gaji pegawai Bank Indonesia. Kendati demikian, PT Jamsostek sudah memberikan kesejahteraan yang layak untuk pegawai barunya.