MOMSMONEY.ID - Tubuh akan menunjukkan beberapa tanda dari kurangnya vitamin C. Berikut beberapa di antaranya. Vitamin C adalah vitamin yang berguna untuk menjaga daya tahan tubuh dan perlu untuk dikonsumsi setiap hari. Kurangnya konsumsi vitamin C bisa disebabkan karena gaya hidup buruk, kecanduan alkohol, dan aktivitas merokok.
Bukan cuma mempengaruhi daya tahan tubuh, simak beberapa tanda tubuh yang kekurangan vitamin C ini.
Baca Juga: Apa Saja Efek Samping Smoothing Rambut? Berikut 6 Daftarnya Mudah lelah Selain mudah merasa lelah, kurangnya vitamin C juga bisa membuat kondisi mood tidak stabil. Tanda utama yang muncul dari kurangnya asupan vitamin C adalah mudah merasa lelah, mudah marah, dan mood yang tidak stabil. Cobalah untuk mengonsumsi vitamin C atau makanan tinggi vitamin C untuk mengurangi efek samping ini. Melemahnya imun Sudah bukan rahasia bahwa vitamin C penting dalam menjaga daya tahan tubuh yang juga berhubungan dengan imun. Tanda imun yang lemah karena kurangnya asupan vitamin C adalah mudah sakit dan proses penyembuhan luka di tubuh jadi lebih lama. Padahal vitamin C bisa membantu mengatasi beberapa penyakit yang berkaitan dengan imun tubuh seperti pneumonia, infeksi, penyakit jantung, dan risiko kanker.
Baca Juga: Perempuan Wajib Tahu, Ini 4 Gejala dan Fakta Tentang Menopause Kulit kering Melansir dari laman
Web MD, tanda utama dari tubuh yang kekurangan vitamin C adalah kulit tampak kering dan keriput. Hal tersebut disebabkan karena vitamin C merupakan sumber anti oksidan yang bisa membantu melindungi kulit dari radikal bebas. Orang yang rutin mengonsumsi vitamin C kulitnya akan terlihat lebih segar, sehat, dan lembut. Muncul memar Tak banyak yang tahu bahwa munculnya memar yang secara tiba-tiba pada tubuh bisa disebabkan karena kurangnya asupan vitamin C. Laman
Health Line menyatakan bahwa kurangnya vitamin C bisa membuat pembuluh darah melemah. Karena itu, memar akan lebih mudah muncul di tubuh yang kekurangan kolagen dari vitamin C.
Baca Juga: Makan Makanan Pedas Ada Manfaat lo, Termasuk Melawan Kanker Tulang rapuh Bukan cuma karena kurang kalsium yang jadi penyebab tulang rapuh, kurang vitamin C pun bisa jadi penyebabnya. Vitamin C penting untuk menjaga formasi tulang, mengurangi risiko cedera tulang, dan juga osteoporosis. Sehingga kurangnya vitamin C bisa menyebabkan tulang jadi rapuh dan mudah patah. Berat badan bertambah Jika Anda adalah orang yang tidak begitu suka makan namun berat badan tiba-tiba naik secara signifikan, maka hal tersebut merupakan tanda tubuh yang kekurangan vitamin C.
Vitamin C bisa membantu tubuh untuk terhindar dari risiko obesitas dengan cara memperlancar pemecahan lemak di tubuh, mengurangi hormon stres, dan mengurangi inflamasi. Maka dari itu, berat badan yang tiba-tiba naik juga bisa memiliki hubungan dengan kurangnya konsumsi vitamin C. Coba cek yuk apakah Anda pernah merasakan salah satu tanda tubuh yang kekurangan vitamin C itu tadi. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Christ Penthatesia