KONTAN.CO.ID - Gamplong Studio Alam merupakan studio syuting yang lagi hits. Studio ini dibangun oleh sutradara kondang Indonesia, Hanung Bramantyo. Berlokasi di Desa Gamplong, Sleman, Yogyakarta, destinasi wisata edukasi ini begitu instagramable. Pasalnya, Gamplong Studio Alam merupakan salah satu lokasi syuting film Habibie Ainun 3. Selain itu, film Sultan Agung: The Untold Love Story dan Bumi Manusia juga pernah mengambil gambar di lokasi wisata tersebut, lo. Karena itu, berwisata ke Gamplong Studio Alam seolah-olah membuat Anda sedang memasuki dunia film-film tersebut.
Melansir akun Instagram @gamplong_studio, wisata edukasi ini merupakan studio film outdoor yang digunakan untuk kebutuhan syuting. Jadi, setiap proses syuting selesai akan ada perubahan sesuai keperluan set film berikutnya. Baca Juga: Harga tiket hanya Rp 5.000, yuk piknik ke Tebing Breksi Yogyakarta
