KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BBTN) terus memperluas kerjasama dengan perusahaan BUMN lain untuk memupuk Dana Pihak Ketiga (DPK) serta kredit terutama kredit pemilikan rumah (KPR). Kali ini, Bank BTN bekerjasama dengan PT Angkasa Pura Support (PT APS), anak perusahaan dari PT Angkasa Pura I (Persero) untuk penyediaan jasa dan layanan perbankan. Kerjasama tersebut diteken pada Senin (1/4). Lewat kerjasama tersebut, BTN akan memberikan fasilitas perbankan, diantaranya pengelolaan operasional keuangan baik dalam bentuk giro, deposito maupun fasilitas Program Pengembangan Operasional (PPO), kredit ataupun pembiayaan Program Sejuta Rumah, pinjaman tunai, payroll dan lain sebagainya.
Gandeng Angkasa Pura Support, BTN bidik potensi penyaluran KPR Rp 581 miliar
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk (BBTN) terus memperluas kerjasama dengan perusahaan BUMN lain untuk memupuk Dana Pihak Ketiga (DPK) serta kredit terutama kredit pemilikan rumah (KPR). Kali ini, Bank BTN bekerjasama dengan PT Angkasa Pura Support (PT APS), anak perusahaan dari PT Angkasa Pura I (Persero) untuk penyediaan jasa dan layanan perbankan. Kerjasama tersebut diteken pada Senin (1/4). Lewat kerjasama tersebut, BTN akan memberikan fasilitas perbankan, diantaranya pengelolaan operasional keuangan baik dalam bentuk giro, deposito maupun fasilitas Program Pengembangan Operasional (PPO), kredit ataupun pembiayaan Program Sejuta Rumah, pinjaman tunai, payroll dan lain sebagainya.