JAKARTA. Bank Tabungan Negara (BTN) menggandeng PT Sipoa International Jaya dalam melebarkan bisnis Tabungan BTN Perumahan. Dalam tahap awal kerja sama ini, BTN menargetkan bisa menggaet nasabah 10.000 dengan nilai kredit pemilikan apartemen (KPA) sekitar Rp 2 triliun. "Ini developer pertama yang mengadakan MOU dengan BTN dalam implementasi Tabungan BTN Perumahan. Dan ini sangat menguntungkan bagi BTN, nasabah dan Sipoa sebagai developer," ujar Direktur BTN Irman A Zahiruddin, dalam keterangannya Kamis (20/11). Irman menjelaskan, selain bekerja sama untuk tabungan perumahan, BTN juga akan memberikan kredit pemilikan rumah (KPR) dan KPA bagi pembeli apartemen dan rumah yang dibangun Sipoa International. Dengan memiliki Tabungan BTN Perumahan, nasabah akan mendapatkan no seri apartemen.
Gandeng developer Sipoa, BTN incar KPA Rp 2 T
JAKARTA. Bank Tabungan Negara (BTN) menggandeng PT Sipoa International Jaya dalam melebarkan bisnis Tabungan BTN Perumahan. Dalam tahap awal kerja sama ini, BTN menargetkan bisa menggaet nasabah 10.000 dengan nilai kredit pemilikan apartemen (KPA) sekitar Rp 2 triliun. "Ini developer pertama yang mengadakan MOU dengan BTN dalam implementasi Tabungan BTN Perumahan. Dan ini sangat menguntungkan bagi BTN, nasabah dan Sipoa sebagai developer," ujar Direktur BTN Irman A Zahiruddin, dalam keterangannya Kamis (20/11). Irman menjelaskan, selain bekerja sama untuk tabungan perumahan, BTN juga akan memberikan kredit pemilikan rumah (KPR) dan KPA bagi pembeli apartemen dan rumah yang dibangun Sipoa International. Dengan memiliki Tabungan BTN Perumahan, nasabah akan mendapatkan no seri apartemen.