KONTAN.CO.ID - JOMBANG. Calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo berziarah ke makam Presiden ke-4 RI Abdurrahman Wahid atau akrab disapa Gus Dur, di lingkungan Pondok Pesantren Tebu Ireng, Jombang, Jawa Timur, Jumat (12/1/2024) siang. Ziarah tersebut dilakukan Ganjar di sela-sela kampanye Pilpres 2024 di Jawa Timur. Pantauan Kompas.com, Ganjar berbaju kemeja putih lengan panjang lengkap dengan kopiah di kepala. Tampak pula putri Gus Dur, Yenny Wahid mendampingi Ganjar. Saat tiba, Ganjar disambut oleh pengasuh Ponpes Tebu Ireng KH Abdul Hakim Mahfudz. Baca Juga: Modernisasi Petani, Solusi Ganjar Tingkatkan Produksi Pertanian Dalam Negeri
Ganjar Ziarah ke Makam Gus Dur Didampingi Yenny Wahid
KONTAN.CO.ID - JOMBANG. Calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo berziarah ke makam Presiden ke-4 RI Abdurrahman Wahid atau akrab disapa Gus Dur, di lingkungan Pondok Pesantren Tebu Ireng, Jombang, Jawa Timur, Jumat (12/1/2024) siang. Ziarah tersebut dilakukan Ganjar di sela-sela kampanye Pilpres 2024 di Jawa Timur. Pantauan Kompas.com, Ganjar berbaju kemeja putih lengan panjang lengkap dengan kopiah di kepala. Tampak pula putri Gus Dur, Yenny Wahid mendampingi Ganjar. Saat tiba, Ganjar disambut oleh pengasuh Ponpes Tebu Ireng KH Abdul Hakim Mahfudz. Baca Juga: Modernisasi Petani, Solusi Ganjar Tingkatkan Produksi Pertanian Dalam Negeri