KULON PROGO. Bupati Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta Hasto Wardoyo mengatakan, nilai ganti rugi lahan calon lokasi bandara di Kecamatan Temon mencapai Rp 4,08 triliun. Angka tersebut melebihi nilai yang ditetapkan PT Angkasa Pura I sebesar Rp 1,3 triliun. "Berdasarkan perhitungan saya, nilai ganti rugi lahan bandara berkisar Rp 3,4 triliun, tapi setelah dihitung dan angkanya keluar sebesar Rp 4,08 triliun dari alokasi semula Rp 1,3 triliun," kata Hasto Wardoyo di Kulon Progo, Jumat (5/8). Terkait permintaan warga supaya pajak penjualan digratiskan, Hasto mengatakan, harga tanah yang ditetapkan oleh tim penilai independen sudah memasukkan komponen pajak sehingga, nilai ganti rugi yang diterima masyarakat sangat tinggi.
Ganti rugi lahan bandara Kulon Progo Rp 4,08 T
KULON PROGO. Bupati Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta Hasto Wardoyo mengatakan, nilai ganti rugi lahan calon lokasi bandara di Kecamatan Temon mencapai Rp 4,08 triliun. Angka tersebut melebihi nilai yang ditetapkan PT Angkasa Pura I sebesar Rp 1,3 triliun. "Berdasarkan perhitungan saya, nilai ganti rugi lahan bandara berkisar Rp 3,4 triliun, tapi setelah dihitung dan angkanya keluar sebesar Rp 4,08 triliun dari alokasi semula Rp 1,3 triliun," kata Hasto Wardoyo di Kulon Progo, Jumat (5/8). Terkait permintaan warga supaya pajak penjualan digratiskan, Hasto mengatakan, harga tanah yang ditetapkan oleh tim penilai independen sudah memasukkan komponen pajak sehingga, nilai ganti rugi yang diterima masyarakat sangat tinggi.