KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tahun ini PT PT Berdikari akan fokus terjun dalam bisnis perunggasan. Di awal Maret tahun ini, Berdikari sudah mengimpor Grand Parent Stock (GPS) sebanyak 36.000 ekor dari Prancis dan Amerika Serikat. Dan pada Juli-Agustus mendatang akan didatangkan 36.000 ekor. Ketua Umum Gabungan Perusahaan Perunggasan Indonesia (Gappi) Anton J. Supit memandang, semua pelaku usaha baik swasta, keperasi atau Badan Usaha Milik Negara (BUMN) memiliki kebebasan dalam berusaha. "Namun, jangan sampai ada distrosi, semua harus diperlakukan sama," ujar Anton kepada Kontan.co.id, Minggu (20/5). Anton bilang, kunci dari usaha perunggasan ini adalah efisiensi. Pasalnya, bila BUMN tidak efisien, maka akan menimbukkan masalah. Dia bilang, ketidakefisienan sebuah perusahaan akan semakin merugikan masyarakat.
Gappi: Pelaku usaha perunggasan harus diperlakukan sama
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tahun ini PT PT Berdikari akan fokus terjun dalam bisnis perunggasan. Di awal Maret tahun ini, Berdikari sudah mengimpor Grand Parent Stock (GPS) sebanyak 36.000 ekor dari Prancis dan Amerika Serikat. Dan pada Juli-Agustus mendatang akan didatangkan 36.000 ekor. Ketua Umum Gabungan Perusahaan Perunggasan Indonesia (Gappi) Anton J. Supit memandang, semua pelaku usaha baik swasta, keperasi atau Badan Usaha Milik Negara (BUMN) memiliki kebebasan dalam berusaha. "Namun, jangan sampai ada distrosi, semua harus diperlakukan sama," ujar Anton kepada Kontan.co.id, Minggu (20/5). Anton bilang, kunci dari usaha perunggasan ini adalah efisiensi. Pasalnya, bila BUMN tidak efisien, maka akan menimbukkan masalah. Dia bilang, ketidakefisienan sebuah perusahaan akan semakin merugikan masyarakat.