KONTAN.CO.ID - WASHINGTON. Perwakilan Dagang Amerika Serikat (AS) Jamieson Greer angkat bicara terkait keputusan pemerintahan Trump untuk menerapkan tarif 10% pada Australia meskipun ada perjanjian perdagangan bebas. Rupanya hal ini disebabkan karena Australia melarang daging sapi dan daging babi dari AS. Larangan itu membuat perjanjian perdagangan bebas menjadi tidak berlaku. "Kami harus meningkatkan skor di Australia," kata Greer kepada pada sidang Komite Keuangan Senat.
Baca Juga: Bursa Saham Australia Anjlok 4% dalam Sesi Terburuk Sejak Pandemi Akibat Tarif Trump "Terlepas dari perjanjian tersebut, mereka melarang daging sapi kita, mereka melarang daging babi kita." imbuhnya. Greer juga mengatakan kepada para senator bahwa negosiasi dengan negara-negara berusaha untuk menurunkan tarif resiprokal yang diumumkan oleh Presiden Donald Trump pekan lalu akan dilanjutkan negara per negara.