JAKARTA. Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan akan mendirikan perusahaan konsorsium untuk menggarap proyek jalan tol di Sumatera. Rencananya, tahun ini juga, Dahlan akan membentuk perusahaan konsorsium yang beranggotakan PT Hutama Karya dengan PT Perkebunan Nusantara (PTPN). Dahlan menyatakan, perusahaan perkebunan pelat merah PTPN , sengaja diikutsertakan untuk mengurangi pembiayaan proyek. Sebab, PTPN memiliki lahan yang bisa digunakan dalam proyek untuk transportasi tersebut. Dalam hitungan mantan Dirut PT PLN tersebut, dengan membentuk perusahaan konsorsium, proyek jalan tol di Sumatera itu bisa hemat hingga 60%. Namun, Dahlan tidak memberi rincian nilai proyek secara keseluruhan.
Garap tol Sumatera, Dahlan Iskan bikin konsorsium
JAKARTA. Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan akan mendirikan perusahaan konsorsium untuk menggarap proyek jalan tol di Sumatera. Rencananya, tahun ini juga, Dahlan akan membentuk perusahaan konsorsium yang beranggotakan PT Hutama Karya dengan PT Perkebunan Nusantara (PTPN). Dahlan menyatakan, perusahaan perkebunan pelat merah PTPN , sengaja diikutsertakan untuk mengurangi pembiayaan proyek. Sebab, PTPN memiliki lahan yang bisa digunakan dalam proyek untuk transportasi tersebut. Dalam hitungan mantan Dirut PT PLN tersebut, dengan membentuk perusahaan konsorsium, proyek jalan tol di Sumatera itu bisa hemat hingga 60%. Namun, Dahlan tidak memberi rincian nilai proyek secara keseluruhan.