KONTAN.CO.ID - Garena player support, website yang dapat Anda kunjungi ketika untuk mengembalikan akun FF atau Free Fire yang terkena hack atau dinonaktifkan. Simak juga langkah-langkah yang harus dilakukan jika akun FF atau Free Fire MAX Anda terkena hack. Jangan panik atau bingung ketika akun FF atau Free Fire MAX Anda terkena hack atau dinonaktifkan. Anda dapat mengunjungi website resmi Garena player support untuk melaporkan masalah-masalah yang ditemui para pemain FF atau Free Fire MAX. Termasuk masalah mengenai akun FF Anda yang mungkin terkena hack atau dinonaktifkan juga dapat ditemukan informasi lengkapnya lewat website Garena player support ini.
- Menggunakan klien game yang dimodifikasi atau tidak sah.
- Menggunakan aplikasi tidak sah yang berinteraksi dengan klien game Free Fire.
- Menggunakan program non-resmi untuk memberikan keunggulan pada gameplay.
- Memodifikasi file model untuk mendapatkan keuntungan yang tidak adil.
Langkah yang harus dilakukan pada saat akun FF atau Free Fire MAX terkena hack atau dinonaktifkan
Menurut Garena player support seperti yang dikutip dari website resminya, langkah pertama yang harus dilakukan apabila menemukan masalah tersebut adalah memulihkan data akun terlebih dahulu. Seperti yang kita ketahui, akun FF atau Free Fire MAX dapat di bind ke beberapa akun sosial media, seperti Facebook, VK dan Google. Nah, berikut ini cara untuk memulihkan data akun melalui ketiga akun sosial media tersebut:- Apabila akun Anda terbind dengan akun Faceboook, maka bisa mengunjungi help Facebook melalui link berikut ini: https://www.facebook.com/help/
- Jika akun Anda di bind menggunakan akun VK, maka dapat mengunjungi link resmi berikut: https://vk.com/
- Terakhir, jika akun Anda di bind dengan akun Google, maka dapat menuju ke support Google yang dapat diakses pada link berikut: https://support.google.com/accounts/answer/6294825?hl=id