Garuda diancam bom



TANGERANG. Ancaman bom dari orang iseng terhadap maskapai penerbangan kembali terjadi. Kali ini, maskapai Garuda Indonesia jurusan Surabaya - Jakarta yang dijahili oleh peneror tidak jelas pada Senin (10/8/2015) siang.

Pelaksana Harian Vice President Corporate Communications Garuda Indonesia, Ikhsan Rosan, membenarkan adanya ancaman tersebut. "Ancaman kami terima pada Senin (10/8) sekitar pukul 10.15. Ancamannya dikirim via fax ke kantor PT Angkasa Pura I dan kantor ticketing Garuda Indonesia," kata Ikhsan.

Ancaman bom tersebut, kata Ikhsan kurang lebih menyampaikan bahwa salah satu penerbangan Garuda Indonesia jurusan Juanda - Soekarno-Hatta akan meledak di udara. "Pengirimnya pun tercantum disana, seorang bernama Erwin. Isi pesan juga menyebutkan bahwa seluruh penumpang dan bagasi segera diperiksa satu-per satu," kata Ikhsan.


Ikhsan menuturkan, sang peneror tidak menyebutkan nomor penerbangan mana yang akan meledak tersebut. "Karenanya, sesudah pesan kami terima, kami langsung koordinasi pihak kepolisian di Bandara Soekarno-Hatta untuk memeriksa pesawat yang tiba dari Surabaya dalam waktu terdekat saat itu. Jadwal terdekat adalah GA 311, mendarat dengan selamat pukul 12.00," kata Ikhsan.

Dari hasil pemeriksaan, sama sekali tidak ditemukan benda berbahaya atau bom," kata Ikhsan. (Banu Adikara)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Adi Wikanto