KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Garuda Metalindo Tbk (BOLT) mencatatkan penurunan kinerja pada kuartal I-2024. Baik penjualan maupun laba BOLT terpantau menyusut dibandingkan posisi yang sama tahun lalu. Berdasarkan laporan keuangan, penjualan Garuda Metalindo menyusut 11,25% secara tahunan (yoy) menjadi Rp 365,38 miliar. Padahal, pada periode yang sama 2023, penjualan BOLT mencapai Rp 411,74 miliar. Penurunan penjualan tersebut disebabkan turunnya penjualan lokal BOLT. Selama kuartal I-2024, penjualan lokal BOLT tercatat sebesar Rp 341,98 miliar, atau lebih rendah dibandingkan periode sama 2023 yang sebesar Rp 395,27 miliar.
Garuda Metalindo (BOLT) Mencatatkan Penurunan Kinerja pada Kuartal I-2024
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Garuda Metalindo Tbk (BOLT) mencatatkan penurunan kinerja pada kuartal I-2024. Baik penjualan maupun laba BOLT terpantau menyusut dibandingkan posisi yang sama tahun lalu. Berdasarkan laporan keuangan, penjualan Garuda Metalindo menyusut 11,25% secara tahunan (yoy) menjadi Rp 365,38 miliar. Padahal, pada periode yang sama 2023, penjualan BOLT mencapai Rp 411,74 miliar. Penurunan penjualan tersebut disebabkan turunnya penjualan lokal BOLT. Selama kuartal I-2024, penjualan lokal BOLT tercatat sebesar Rp 341,98 miliar, atau lebih rendah dibandingkan periode sama 2023 yang sebesar Rp 395,27 miliar.