JAKARTA. PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA) meresmikan pemakaian gudang kargo domestik yang berada di area pergudangan bandara Soekarno – Hatta (Soetta) Jakarta. Acara peresmian gudang langsung dilakukan oleh Emirsyah Satar, selaku Direktur Utama Garuda Indonesia. Gudang kargo berkapasitas ruangan 4.625,12 meter ini, memiliki fasilitas khusus seperti jalur khusus untuk penerimaan barang prioritas layanan eksklusif pengiriman paket dan dokumen dan layanan pengiriman alat berat. Gudang kargo ini sudah dilengkapi peralatan keamanan untuk mendeteksi barang berbahaya seperti peralatan x-ray. Emirsyah mengatakan, renovasi gudang kargo ini merupakan upaya Garuda Indonesia meningkatkan layanannya bagi pengguna jasa kargo. “Upaya ini juga merupakan salah satu bagian dari program jangka menengah, dimana tahun 2015 mendatang, kargo Garuda Indonesia akan menjadi pemimpin di Asia,” tambah Emirsyah. Pada kesempatan serupa, Garuda juga ganti penampilan website baru Garuda Indonesia Cargo serta mengimplementasikan sistem e-cargo (cargo management system). Ini merupakan sistem yang memungkinkan pengguna jasa melakukan pembukuan secara online.
Garuda resmikan gudang kargo di bandara Soetta
JAKARTA. PT Garuda Indonesia Tbk (GIAA) meresmikan pemakaian gudang kargo domestik yang berada di area pergudangan bandara Soekarno – Hatta (Soetta) Jakarta. Acara peresmian gudang langsung dilakukan oleh Emirsyah Satar, selaku Direktur Utama Garuda Indonesia. Gudang kargo berkapasitas ruangan 4.625,12 meter ini, memiliki fasilitas khusus seperti jalur khusus untuk penerimaan barang prioritas layanan eksklusif pengiriman paket dan dokumen dan layanan pengiriman alat berat. Gudang kargo ini sudah dilengkapi peralatan keamanan untuk mendeteksi barang berbahaya seperti peralatan x-ray. Emirsyah mengatakan, renovasi gudang kargo ini merupakan upaya Garuda Indonesia meningkatkan layanannya bagi pengguna jasa kargo. “Upaya ini juga merupakan salah satu bagian dari program jangka menengah, dimana tahun 2015 mendatang, kargo Garuda Indonesia akan menjadi pemimpin di Asia,” tambah Emirsyah. Pada kesempatan serupa, Garuda juga ganti penampilan website baru Garuda Indonesia Cargo serta mengimplementasikan sistem e-cargo (cargo management system). Ini merupakan sistem yang memungkinkan pengguna jasa melakukan pembukuan secara online.