KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Mandiri Manajemen Investasi bersama PT Garuda Indonesia Tbk berhasil meluncurkan produk Kontrak Investasi Kolektif Efek Beragun Aset (KIK EBA) Mandiri GIAA01 hari ini, Selasa (31/7). Total KIK EBA yang diterbitkan senilai Rp 2 triliun yang dibagi menjadi dua kelas yaitu A dan B. KIK EBA GIAA01 kelas A mendapat rating AA+ dari Pefindo dengan imbal hasil 9,75% per tahun dan tenor 5 tahun sampai jatuh tempo 27 Juli 2023. Nilainya mencapai Rp 1,8 triliun. Sedangkan untuk kelas B penawarannya terbatas dengan nilai Rp 200 miliar untuk tenor sejenis dan tingkat imbal hasil yang tidak tetap.
Garuda sah catatkan KIK EBA Rp 2 triliun di BEI
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Mandiri Manajemen Investasi bersama PT Garuda Indonesia Tbk berhasil meluncurkan produk Kontrak Investasi Kolektif Efek Beragun Aset (KIK EBA) Mandiri GIAA01 hari ini, Selasa (31/7). Total KIK EBA yang diterbitkan senilai Rp 2 triliun yang dibagi menjadi dua kelas yaitu A dan B. KIK EBA GIAA01 kelas A mendapat rating AA+ dari Pefindo dengan imbal hasil 9,75% per tahun dan tenor 5 tahun sampai jatuh tempo 27 Juli 2023. Nilainya mencapai Rp 1,8 triliun. Sedangkan untuk kelas B penawarannya terbatas dengan nilai Rp 200 miliar untuk tenor sejenis dan tingkat imbal hasil yang tidak tetap.