KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Garudafood Putra Putri Jaya Tbk (GOOD) menyiapkan sejumlah strategi dalam menyikapi lonjakan harga bahan baku, termasuk bahan baku gandum. Garudafood termasuk salah satu pelaku bisnis consumer goods yang saat ini menghadapi masalah peningkatan harga bahan baku. Untuk mengantisipasi dampak dari lonjakan harga tersebut, GOOD menyiasatinya dengan melakukan kontrak jangka panjang untuk mendapatkan harga bahan baku yang stabil dan keamanan jaminan pasokan. Selain itu, Garudafood juga meningkatkan persediaan untuk mengantisipasi gangguan di jalur logistik. Dengan begitu, kelangsungan proses produksi tidak sampai terganggu. "Kami juga melakukan langkah-langkah inovasi dengan melakukan substitusi bahan baku dan kemasan untuk menahan kenaikan harga bahan dan ketergantungan pada bahan tertentu," ungkap Direktur Garudafood Putra Putri Jaya, Paulus Tedjosutikno kepada Kontan.co.id, Rabu (6/4).
Garudafood Siapkan Sejumlah Strategi untuk Antisipasi Lonjakan Harga Bahan Baku
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Garudafood Putra Putri Jaya Tbk (GOOD) menyiapkan sejumlah strategi dalam menyikapi lonjakan harga bahan baku, termasuk bahan baku gandum. Garudafood termasuk salah satu pelaku bisnis consumer goods yang saat ini menghadapi masalah peningkatan harga bahan baku. Untuk mengantisipasi dampak dari lonjakan harga tersebut, GOOD menyiasatinya dengan melakukan kontrak jangka panjang untuk mendapatkan harga bahan baku yang stabil dan keamanan jaminan pasokan. Selain itu, Garudafood juga meningkatkan persediaan untuk mengantisipasi gangguan di jalur logistik. Dengan begitu, kelangsungan proses produksi tidak sampai terganggu. "Kami juga melakukan langkah-langkah inovasi dengan melakukan substitusi bahan baku dan kemasan untuk menahan kenaikan harga bahan dan ketergantungan pada bahan tertentu," ungkap Direktur Garudafood Putra Putri Jaya, Paulus Tedjosutikno kepada Kontan.co.id, Rabu (6/4).