JAKARTA. Saham PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS) berhasil bergerak positif di sepanjang sesi I. Pada pukul 11.30, saham PGAS menanjak 2,94% menjadi Rp 3.500. Data yang dihimpun Bloomberg menunjukkan, tiga sekuritas yang paling banyak memborong saham ini adalah CIMB Securities Indonesia senilai Rp 24,301 miliar, Macquarie Capital senilai Rp 10,986 miliar, dan UBS Securities senilai Rp 10,791 miliar. Aksi borong tersebut disinyalir terkait dengan keputusan pemerintah mengenai kenaikan harga gas industri. Seperti yang diberitakan sebelumnya, kemarin (28/7), pemerintah akhirnya mengumumkan besaran kenaikan harga gas untuk industri sebesar 50%. Besaran kenaikannya sedikit lebih rendah dari usulan PT Perusahaan Gas Negara Tbk sebesar 55%.
Gas industri naik 50%, saham PGAS menjadi incaran
JAKARTA. Saham PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS) berhasil bergerak positif di sepanjang sesi I. Pada pukul 11.30, saham PGAS menanjak 2,94% menjadi Rp 3.500. Data yang dihimpun Bloomberg menunjukkan, tiga sekuritas yang paling banyak memborong saham ini adalah CIMB Securities Indonesia senilai Rp 24,301 miliar, Macquarie Capital senilai Rp 10,986 miliar, dan UBS Securities senilai Rp 10,791 miliar. Aksi borong tersebut disinyalir terkait dengan keputusan pemerintah mengenai kenaikan harga gas industri. Seperti yang diberitakan sebelumnya, kemarin (28/7), pemerintah akhirnya mengumumkan besaran kenaikan harga gas untuk industri sebesar 50%. Besaran kenaikannya sedikit lebih rendah dari usulan PT Perusahaan Gas Negara Tbk sebesar 55%.