KONTAN.CO.ID -JAKARTA. PT Elnusa Tbk (ELNUSA), anak usaha dari PT Pertamina Hulu Energi yang tergabung dalam Subholding Upstream Pertamina, menegaskan komitmennya dalam membangun sumber daya manusia (SDM) unggul sebagai pilar utama penguatan bisnis dan daya saing perusahaan. Di bawah kepemimpinan Hera Handayani selaku Direktur SDM & Umum, Elnusa berhasil menghadirkan berbagai program strategis yang mengintegrasikan pengembangan kapabilitas SDM dengan tujuan bisnis jangka panjang yang berkelanjutan. Pengelolaan SDM Elnusa tidak hanya difokuskan pada peningkatan produktivitas dan efisiensi, namun juga diarahkan untuk membangun budaya kerja yang sehat, adaptif, serta selaras dengan prinsip keberlanjutan (ESG). Melalui pendekatan strategis yang mencakup akuisisi talenta, pengembangan kepemimpinan, hingga digitalisasi proses SDM, Elnusa mampu menjaga pertumbuhan kinerja secara konsisten. Sepanjang 2024, tercatat peningkatan produktivitas per pekerja sebesar 3% dari sisi pendapatan dan 37% dari laba bersih. Selain itu, inisiatif seperti Elnusa Leadership Development Program (ELDP) dan program kesejahteraan pekerja (EGOP) terbukti berhasil menciptakan lingkungan kerja yang mendukung pertumbuhan individu maupun organisasi. Rata-rata jam pelatihan pekerja mencapai 99 jam per orang, dengan tingkat kepuasan internal sebesar 106% dan pencapaian asesmen teknis hingga 97%. Sebagai bagian dari komitmen terhadap prinsip kesetaraan dan inklusivitas, pengelolaan Employee Development & Retention di Elnusa dirancang secara objektif dan tanpa bias gender, dengan memberikan akses setara bagi seluruh perwira terhadap pengembangan kompetensi, jalur karier, dan skema retensi berbasis kinerja.
Geber Bisnis 2025, Hera Handayani Direktur Elnusa Fokus Naikkan Produktivitas Pekerja
KONTAN.CO.ID -JAKARTA. PT Elnusa Tbk (ELNUSA), anak usaha dari PT Pertamina Hulu Energi yang tergabung dalam Subholding Upstream Pertamina, menegaskan komitmennya dalam membangun sumber daya manusia (SDM) unggul sebagai pilar utama penguatan bisnis dan daya saing perusahaan. Di bawah kepemimpinan Hera Handayani selaku Direktur SDM & Umum, Elnusa berhasil menghadirkan berbagai program strategis yang mengintegrasikan pengembangan kapabilitas SDM dengan tujuan bisnis jangka panjang yang berkelanjutan. Pengelolaan SDM Elnusa tidak hanya difokuskan pada peningkatan produktivitas dan efisiensi, namun juga diarahkan untuk membangun budaya kerja yang sehat, adaptif, serta selaras dengan prinsip keberlanjutan (ESG). Melalui pendekatan strategis yang mencakup akuisisi talenta, pengembangan kepemimpinan, hingga digitalisasi proses SDM, Elnusa mampu menjaga pertumbuhan kinerja secara konsisten. Sepanjang 2024, tercatat peningkatan produktivitas per pekerja sebesar 3% dari sisi pendapatan dan 37% dari laba bersih. Selain itu, inisiatif seperti Elnusa Leadership Development Program (ELDP) dan program kesejahteraan pekerja (EGOP) terbukti berhasil menciptakan lingkungan kerja yang mendukung pertumbuhan individu maupun organisasi. Rata-rata jam pelatihan pekerja mencapai 99 jam per orang, dengan tingkat kepuasan internal sebesar 106% dan pencapaian asesmen teknis hingga 97%. Sebagai bagian dari komitmen terhadap prinsip kesetaraan dan inklusivitas, pengelolaan Employee Development & Retention di Elnusa dirancang secara objektif dan tanpa bias gender, dengan memberikan akses setara bagi seluruh perwira terhadap pengembangan kompetensi, jalur karier, dan skema retensi berbasis kinerja.
TAG: