JAKARTA. PT East West Seed Indonesia (Ewindo) siap menggelontorkan modal sebesar Rp 20 miliar untuk membangun rumah kaca (green house). Rencananya, rumah kaca itu bakal dikhususkan untuk memproduksi benih tomat khusus untuk pasar ekspor. Glenn Pardede, Managing Director Ewindo mengatakan, dengan dana sebesar itu, Ewindo berencana membangun rumah kaca empat hektare (ha) di wilayah Lembang, Jawa Barat dan Nongkojajar, Jawa Timur. "Tahun ini baru 1 satu ha rumah kaca yang beroperasi, yakni di Lembang, tiga sisanya baru mulai tahun depan," kata Glenn kepada KONTAN akhir pekan lalu. Ewindo telah menandatangani kontrak kerja sama dengan Belanda selama lima tahun untuk ekspor benih tomat. Meski tidak menyebutkan nilai kontraknya, rumah kaca yang ada saat ini menghasilkan produksi benih tomat sebesar dua ton per tahun. "Kami hanya memproduksi benih sesuai dengan pesanan konsumen," kata Glenn.
Geber ekspor, EWINDO investasi rumah kaca
JAKARTA. PT East West Seed Indonesia (Ewindo) siap menggelontorkan modal sebesar Rp 20 miliar untuk membangun rumah kaca (green house). Rencananya, rumah kaca itu bakal dikhususkan untuk memproduksi benih tomat khusus untuk pasar ekspor. Glenn Pardede, Managing Director Ewindo mengatakan, dengan dana sebesar itu, Ewindo berencana membangun rumah kaca empat hektare (ha) di wilayah Lembang, Jawa Barat dan Nongkojajar, Jawa Timur. "Tahun ini baru 1 satu ha rumah kaca yang beroperasi, yakni di Lembang, tiga sisanya baru mulai tahun depan," kata Glenn kepada KONTAN akhir pekan lalu. Ewindo telah menandatangani kontrak kerja sama dengan Belanda selama lima tahun untuk ekspor benih tomat. Meski tidak menyebutkan nilai kontraknya, rumah kaca yang ada saat ini menghasilkan produksi benih tomat sebesar dua ton per tahun. "Kami hanya memproduksi benih sesuai dengan pesanan konsumen," kata Glenn.