Gejala Diabetes yang Harus Dikenali, Salah Satunya Berat Badan Turun



KONTAN.CO.ID - Gejala diabetes adalah salah satu hal yang perlu diwaspadai. Pasalnya, diabetes termasuk salah satu penyakit yang membahayakan kesehatan.

Selain itu, tak sedikit orang yang tidak mengetahui gejala diabetes. Padahal, diabetes adalah salah satu penyakit yang mempunyai risiko tinggi menimbulkan berbagai penyakit berbahaya lain. 

Gejala diabetes yang dialami setiap orang juga berbeda-beda. Namun, jika Anda mengalami gejala yang mengganggu kesehatan, jangan ragu untuk segera berkonsultasi ke dokter sebelum terlambat.


Baca Juga: Penting Diperhatikan, Ini Ragam Makanan Penurun Asam Urat

Melansir dari Hormonemds, ada beberapa gejala diabetes yang perlu Anda ketahui dan waspadai, di antaranya:

1. Berat Badan Turun 

Jika berat badan Anda turun secara dratis dibarengi dengan rasa lapar yang meningkat, hal tersebut bisa jadi menjadi gejala diabetes. Pasalnya, diabetes diakibatkan oleh adanya gangguan insulin yang berpengaruh terhadap penyerapa nutrisi dalam makanan.

Baca Juga: 6 Manfaat Pisang Merah bagi Kesehatan, Apa Saja?

2. Rasa Lapar Meningkat Drastis 

Salah satu gejala diabetes adalah rasa lapar yang meningkat cukup drastis. Hal tersebut dikarenakan glukosa tidak bisa masuk ke otot, akibatnya Anda akan merasa lapar sekalipun baru selesai makan. 

3. Haus 

Selain merasa lapar, gejala diabetes lainnya adalah merasa haus yang berlebihan. Hal tersebut karena jumlah gula darah meningkat yang membuat tubuh lebih banyak membutuhkan cairan.

Baca Juga: Punya Banyak Khasiat, Ini 5 Manfaat Daun Kale Untuk Kesehatan Tubuh

4. Sering Buang Air Kecil 

Gejala diabetes selanjutnya adalah buang air kecil dengan intensitas yang cukup tinggi. Pasalnya, dalam beberapa kasus hal tesebut dikarenakan ginjal berusahan mengeluarkan jumlah gula darah dalam tubuh. 

5. Pandangan Kabur

Salah satu gejala diabetes lainnya juga bisa membuat pandangan Anda kabur. Pasalnya, peningkatan jumlah gula darah, dapat mengalibatkan mata membengkak sehingga pandangan menjadi terganggu.

Baca Juga: Sudah Tahu Manfaat Seks Untuk Kesehatan Tubuh? Simak Yuk!

6. Kulit Kering

Gejala diabetes juga bisa ditandai dengan kulit yang mulai mengering. Hal tersebut disebabkan kurangnya cairan dalam yang berakibat terhadap kulit yang kurang terhidrasi dengan baik. 

Jika Anda mengalami beberapa gejala diabetes di atas, sekali lagi jangan ragu untuk berkonsultasi dengan dokter.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News