KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank China Construction Bank Indonesia Tbk (MCOR) bakal menggelar aksi penambahan modal lewat rights issue untuk menerbitkan 21,28 miliar saham dengan harga pelaksanaan Rp 150 per saham. Melalui aksi ini, perseroan berharap dapat menghimpun dana hingga Rp 3,19 triliun. Aksi ini akan mulai diperdagangkan di Bursa Efek Indonesia sejak 24 Juni 2020 hingga 7 Juli 2020. Baca Juga: Sinar Mas (SMMA) siap jadi pemegang saham Bank CCB Indonesia (MCOR)
Sementara dalam prospektus perseroan yang terbit, Rabu (15/4) ada potensi dilusi hingga 56,19% kepemilikan saham bagi pemegang saham yang tak mengeksekusi haknya. Kini komposisi pemegang saham perseroan adalah China Construction Bank Corporation yang mengepit 60% kepemilikan saham, Johnny Wiraatmadja memegang 21,32% kepemilikan saham, Kiki Hamidjaja memiliki 5,21% kepemilikan saham, masyarakat sebesar 13,47%.