KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Asosiasi Logistik Indonesia (ALI) memproyeksikan pertumbuhan industri logistik tahun ini di kisaran 5%-8%. Proyeksi pertumbuhan industri logistik ini mengacu pada proyeksi sejumlah lembaga terkait dengan pertumbuhan ekonomi tahun ini yang berkisar antara 4,7% sampai 5,3%. Mahendra Rianto, Ketua Umum ALI menjelaskan, realisasi pertumbuhan industri logistik itu tergantung pertumbuhan ekonomi makro dan sektoral bisnis yang terkait sektor logistik. "Kami pelaku industri logistik harus inovasi karena belum semua peluang belum tergarap, khususnya digitalisasi ekonomi dan juga pertumbuhan dari UMKM," kata Mahendra di Jakarta, Rabu (1/2). Jika merujuk proyeksi dari sejumlah lembaga riset, proyeksi pertumbuhan industri logistik tahun 2023 diproyeksikan sekitar 7,9%. Begitu juga dengan proyeksi pertumbuhan industri sektoral dari Kadin yang berkisar antara 1% sampai dengan 7,8%. Mahendra bilang, peluang lainnya yang bisa mereka ambil adalah peluang dari global value chain.
Geliat Industri Logistik, Salah Satunya Logistik Industri Halal
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Asosiasi Logistik Indonesia (ALI) memproyeksikan pertumbuhan industri logistik tahun ini di kisaran 5%-8%. Proyeksi pertumbuhan industri logistik ini mengacu pada proyeksi sejumlah lembaga terkait dengan pertumbuhan ekonomi tahun ini yang berkisar antara 4,7% sampai 5,3%. Mahendra Rianto, Ketua Umum ALI menjelaskan, realisasi pertumbuhan industri logistik itu tergantung pertumbuhan ekonomi makro dan sektoral bisnis yang terkait sektor logistik. "Kami pelaku industri logistik harus inovasi karena belum semua peluang belum tergarap, khususnya digitalisasi ekonomi dan juga pertumbuhan dari UMKM," kata Mahendra di Jakarta, Rabu (1/2). Jika merujuk proyeksi dari sejumlah lembaga riset, proyeksi pertumbuhan industri logistik tahun 2023 diproyeksikan sekitar 7,9%. Begitu juga dengan proyeksi pertumbuhan industri sektoral dari Kadin yang berkisar antara 1% sampai dengan 7,8%. Mahendra bilang, peluang lainnya yang bisa mereka ambil adalah peluang dari global value chain.