POSO. Gempa berkekuatan 6,6 Skala Richter (SR) yang mengguncang Kabupaten Poso, Senin malam (29/5) mengakibatkan tiga korban luka ringan. "Tidak ada korban jiwa, kecuali luka-luka dan para korban beberapa saat setelah kejadian langsung dilarikan ke Puskesmas setempat untuk mendapatkan perawatan," kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Sulteng, Bartholomeus Tandigala di Palu, Selasa (30/5). Ketiga korban yang cidera itu adalah Hj Pakuna (70) warga Desa Alitupu, Kecamatan Lore Utara. Ia mengalami luka di bagian kepala. Lalu Nurmawati (30) warga Desa Alitupu dan Rika (50) asal Desa Sedoa, Kecamatan Lore Utara.
Gempa 6,6 SR di Poso, tiga orang terluka
POSO. Gempa berkekuatan 6,6 Skala Richter (SR) yang mengguncang Kabupaten Poso, Senin malam (29/5) mengakibatkan tiga korban luka ringan. "Tidak ada korban jiwa, kecuali luka-luka dan para korban beberapa saat setelah kejadian langsung dilarikan ke Puskesmas setempat untuk mendapatkan perawatan," kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Sulteng, Bartholomeus Tandigala di Palu, Selasa (30/5). Ketiga korban yang cidera itu adalah Hj Pakuna (70) warga Desa Alitupu, Kecamatan Lore Utara. Ia mengalami luka di bagian kepala. Lalu Nurmawati (30) warga Desa Alitupu dan Rika (50) asal Desa Sedoa, Kecamatan Lore Utara.