KONTAN.CO.ID - SYDNEY. Gempa bumi dengan magnitudo 6,9 mengguncang pantai selatan pulau New Britain di Papua Nugini, Jumat (30/3) tadi pagi. Gempa ini memicu peringatan tsunami sesaat. Hingga ini belum ada laporan kerusakan atau korban. Gempa bumi ini berpusat sekitar 162 kilometer barat daya Rabaul. Wilayah ini lebih terpencil jika dibandingkan dengan pusat gempa 7,5 SR pada 26 Februari lalu. The Pacific Tsunami Warning Center mengeluarkan peringatan tsunami sesaat. Dellie Minding, resepsionil Rabaul Hotel di timur New Britain yang berjarak sekitar 20 menit dari pantai mengatakan, setelah gempa, para pengunjung ke luar hotel. Tapi tidak ada kerusiakan yang terjadi.
Gempa berskala 6,9 mengguncang Papua Nugini
KONTAN.CO.ID - SYDNEY. Gempa bumi dengan magnitudo 6,9 mengguncang pantai selatan pulau New Britain di Papua Nugini, Jumat (30/3) tadi pagi. Gempa ini memicu peringatan tsunami sesaat. Hingga ini belum ada laporan kerusakan atau korban. Gempa bumi ini berpusat sekitar 162 kilometer barat daya Rabaul. Wilayah ini lebih terpencil jika dibandingkan dengan pusat gempa 7,5 SR pada 26 Februari lalu. The Pacific Tsunami Warning Center mengeluarkan peringatan tsunami sesaat. Dellie Minding, resepsionil Rabaul Hotel di timur New Britain yang berjarak sekitar 20 menit dari pantai mengatakan, setelah gempa, para pengunjung ke luar hotel. Tapi tidak ada kerusiakan yang terjadi.