KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Hartadinata Abadi Tbk (HRTA) melakukan inovasi untuk mengembangkan bisnis digital dengan meluncurkan aplikasi EmasKita. Aplikasi ini diharapkan dapat mempermudah konsumen untuk melakukan transaksi jual-beli produk emas. Vice President Business & Operations Hartadinata Abadi Yudho Jatmiko mengungkapkan, aplikasi hasil kolaborasi dengan Emas Antam Indonesia ini hadir dalam versi Android dan IOS untuk melengkapi customer experience yang telah ada sebelumnya. “Sehingga konsumen dapat dengan mudah mendapatkan produk emas murni batangan EmasKITA, dan koleksi perhiasan Kencana,” ungkap Yudho, dalam Acara Grand Launching Aplikasi EmasKita pada Kamis (8/6) di Jakarta.
Genjot Bisnis Digital, Hartadinata Abadi (HRTA) Luncurkan Aplikasi EmasKITA
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Hartadinata Abadi Tbk (HRTA) melakukan inovasi untuk mengembangkan bisnis digital dengan meluncurkan aplikasi EmasKita. Aplikasi ini diharapkan dapat mempermudah konsumen untuk melakukan transaksi jual-beli produk emas. Vice President Business & Operations Hartadinata Abadi Yudho Jatmiko mengungkapkan, aplikasi hasil kolaborasi dengan Emas Antam Indonesia ini hadir dalam versi Android dan IOS untuk melengkapi customer experience yang telah ada sebelumnya. “Sehingga konsumen dapat dengan mudah mendapatkan produk emas murni batangan EmasKITA, dan koleksi perhiasan Kencana,” ungkap Yudho, dalam Acara Grand Launching Aplikasi EmasKita pada Kamis (8/6) di Jakarta.