KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pasar travel di Indonesia masih menggiurkan bagi perbankan untuk menjaring cuan. Karenanya, PT Bank Central Asia Tbk (BCA) menggandeng Singapore Airlines dengan meluncurkan kartu kredit BCA Singapore Airlines edisi KrisFlyer Infinite. Wajar saja, menurut Direktur BCA Santoso Liem saat ini potensi nasabah yang gemar travel di Indonesia masih cukup besar. Berdasarkan data Direktor Jenderal (Ditjen) Imigrasi, setidaknya selama tahun 2016 jumlah warga negara Indonesia (WNI) yang berpergian ke luar negeri mencapai 8,4 juta orang. Jumlah ini naik di tahun 2017 menjadi 9,1 juta orang. Masih dalam data yang sama, pada tahun lalu jumlah pemohon paspor juga tercatat melonjak menjadi 3,09 juta orang.
Genjot bisnis kartu kredit, BCA gandeng Singapore Airlines
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pasar travel di Indonesia masih menggiurkan bagi perbankan untuk menjaring cuan. Karenanya, PT Bank Central Asia Tbk (BCA) menggandeng Singapore Airlines dengan meluncurkan kartu kredit BCA Singapore Airlines edisi KrisFlyer Infinite. Wajar saja, menurut Direktur BCA Santoso Liem saat ini potensi nasabah yang gemar travel di Indonesia masih cukup besar. Berdasarkan data Direktor Jenderal (Ditjen) Imigrasi, setidaknya selama tahun 2016 jumlah warga negara Indonesia (WNI) yang berpergian ke luar negeri mencapai 8,4 juta orang. Jumlah ini naik di tahun 2017 menjadi 9,1 juta orang. Masih dalam data yang sama, pada tahun lalu jumlah pemohon paspor juga tercatat melonjak menjadi 3,09 juta orang.