KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sejumlah emiten multifinance bersiap untuk menggenjot kinerja di tahun ini. Penambahan jaringan jadi salah satu strategi untuk mencapainya. Salah satunya dilakukan oleh PT BFI Finance Indonesia Tbk. Di tahun 2018, perseroan ini berencana membuka sekitar 40 outlet baru. Dengan penambahan jaringan sebanyak itu, BFI Finance bakal memiliki 382 jaringan hingga tutup tahun nanti. Pasalnya sampai penghujung 2017, perseroan ini sudah memiliki 342 jaringan yang tersebar mulai dari Sumatera hingga Papua. Dengan strategi ini, Direktur BFI Finance Sudjono optimistis, pihaknya bisa membukukan pertumbuhan pembiayaan setidaknya sebesar 20% dari tahun lalu. Pada tahun 2017, perseroan ini berhasil menyalurkan kredit sebesar Rp 14,3 triliun.
Genjot kinerja, sejumlah emiten multifinance andalkan perluasan jaringan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Sejumlah emiten multifinance bersiap untuk menggenjot kinerja di tahun ini. Penambahan jaringan jadi salah satu strategi untuk mencapainya. Salah satunya dilakukan oleh PT BFI Finance Indonesia Tbk. Di tahun 2018, perseroan ini berencana membuka sekitar 40 outlet baru. Dengan penambahan jaringan sebanyak itu, BFI Finance bakal memiliki 382 jaringan hingga tutup tahun nanti. Pasalnya sampai penghujung 2017, perseroan ini sudah memiliki 342 jaringan yang tersebar mulai dari Sumatera hingga Papua. Dengan strategi ini, Direktur BFI Finance Sudjono optimistis, pihaknya bisa membukukan pertumbuhan pembiayaan setidaknya sebesar 20% dari tahun lalu. Pada tahun 2017, perseroan ini berhasil menyalurkan kredit sebesar Rp 14,3 triliun.