KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan e-dagang milik Alfamart, yaitu Alfacart.com semakin serius menggarap pasar kebutuhan sehari-hari (groceries) secara online bekerjasama e-commerce besar di Indonesia. "Strategi kami tidak lagi berkompetisi tetapi memperbesar kolaborasi dengan semua e-commerce seperti Lazada, Shopee, Bukalapak, dan beberapa e-commerce lain yang sedang dalam tahap proses integrasi. Alfacart.com berfokus menjadi agregator bagi e-commerce lain untuk produk kebutuhan sehari-hari," kata Bambang Setiawan Djojo, Direktur Alfacart.com di acara open house kantor baru Alfacart.com di Alam Sutra, Selasa (5/6). Bambang mengatakan produk kebutuhan sehari-hari mulai banyak dicari secara online, pasarnya ada dan akan semakin besar dengan melihat tren belanja masyarakat usia produktif sekarang ini yang memilih cara termudah, yaitu secara online.
Genjot penjualan, Alfacart.com gandeng e-commerce besar
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan e-dagang milik Alfamart, yaitu Alfacart.com semakin serius menggarap pasar kebutuhan sehari-hari (groceries) secara online bekerjasama e-commerce besar di Indonesia. "Strategi kami tidak lagi berkompetisi tetapi memperbesar kolaborasi dengan semua e-commerce seperti Lazada, Shopee, Bukalapak, dan beberapa e-commerce lain yang sedang dalam tahap proses integrasi. Alfacart.com berfokus menjadi agregator bagi e-commerce lain untuk produk kebutuhan sehari-hari," kata Bambang Setiawan Djojo, Direktur Alfacart.com di acara open house kantor baru Alfacart.com di Alam Sutra, Selasa (5/6). Bambang mengatakan produk kebutuhan sehari-hari mulai banyak dicari secara online, pasarnya ada dan akan semakin besar dengan melihat tren belanja masyarakat usia produktif sekarang ini yang memilih cara termudah, yaitu secara online.