JAKARTA. Asosiasi dan produsen tebu dan gula nasional menyatakan perlu untuk segera mencari solusi terkait permasalahan yang dialami industri gula nasional. Pasalnya, hal ini menyangkut kesejahteraan petani tebu dan keberlangsungan produksi. Direktur Utama PT Rajawali Nusantara Indonesia B Didik Prasetyo menyatakan, pada tahun 2013 lalu terjadi masalah yang serius dalam industri gula. Selain harga gula yang tidak terlalu bagus, luas area perkebunan tebu juga semakin menurun. "Perlu dicari formula terbaik bagi petani dan untuk mendorong petani untuk memperluas area tebu. Perlu dicari supaya petani mau menanam tebu dengan penghasilan yang bisa diprediksi sehingga bisa paham saat ditebang sudah memperoleh berapa," ujar Didik saat peresmian kantor baru AGI, Senin (4/4/2016).
Genjot produksi gula, area tebu harus diperluas
JAKARTA. Asosiasi dan produsen tebu dan gula nasional menyatakan perlu untuk segera mencari solusi terkait permasalahan yang dialami industri gula nasional. Pasalnya, hal ini menyangkut kesejahteraan petani tebu dan keberlangsungan produksi. Direktur Utama PT Rajawali Nusantara Indonesia B Didik Prasetyo menyatakan, pada tahun 2013 lalu terjadi masalah yang serius dalam industri gula. Selain harga gula yang tidak terlalu bagus, luas area perkebunan tebu juga semakin menurun. "Perlu dicari formula terbaik bagi petani dan untuk mendorong petani untuk memperluas area tebu. Perlu dicari supaya petani mau menanam tebu dengan penghasilan yang bisa diprediksi sehingga bisa paham saat ditebang sudah memperoleh berapa," ujar Didik saat peresmian kantor baru AGI, Senin (4/4/2016).