KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Samcro Hyosung Adilestari Tbk (ACRO), perusahaan industri dan perdagangan hook and loop mengumumkan bahwa Samcro membeli mesin-mesin baru untuk meningkatkan produksi pabrik. “Langkah ini merupakan bagian dari strategi kami untuk memperkuat posisi pasar dan menciptakan pasar baru dengan nilai tambah produk,” kata Direktur Utama Samcro Hyosung Adilestari Chung Tae Sung dalam keterangan resminya, Selasa (6/8). Chung Tae menyebutkan, ACRO telah mengalokasikan dana sebesar Rp Rp 13,6 miliar untuk pembelian mesin produksi lanjutan yang baru guna memenuhi permintaan pasar yang meningkat dan mempertahankan keunggulan kompetitif.
Genjot Produksi, Samcro Hyosung Adilestari (ACRO) Beli Mesin Baru Rp 13,6 Miliar
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Samcro Hyosung Adilestari Tbk (ACRO), perusahaan industri dan perdagangan hook and loop mengumumkan bahwa Samcro membeli mesin-mesin baru untuk meningkatkan produksi pabrik. “Langkah ini merupakan bagian dari strategi kami untuk memperkuat posisi pasar dan menciptakan pasar baru dengan nilai tambah produk,” kata Direktur Utama Samcro Hyosung Adilestari Chung Tae Sung dalam keterangan resminya, Selasa (6/8). Chung Tae menyebutkan, ACRO telah mengalokasikan dana sebesar Rp Rp 13,6 miliar untuk pembelian mesin produksi lanjutan yang baru guna memenuhi permintaan pasar yang meningkat dan mempertahankan keunggulan kompetitif.